Daftar Isi
Jakarta, CNN Indonesia —
Pelatih timnas Bahrain Dragan Talajic menangis usai melawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan media Vietnam menyebut Timnas Indonesia menciptakan ‘gempa’ menjadi berita olahraga terpopuler dalam satu pekan terakhir.
Berita-berita mengenai Kualifikasi Piala Dunia 2026, khususnya Grup C yang melibatkan Timnas Indonesia, mendominasi artikel terpopuler dalam sepekan terakhir.
Timnas Indonesia sukses mengalahkan Arab Saudi 2-0 di Stadion Utama GBK, Jakarta, Selasa (19/11), sekaligus membuka peluang lolos ke Piala Dunia 2026.
Selain kabar Kualifikasi Piala Dunia 2026, ada berita mengenai Mike Tyson yang dikalahkan Jake Paul dalam duel tinju di Texas, Amerika Serikat.
Berikut tiga berita olahraga terpopuler dalam satu pekan terakhir di CNNIndonesia.com:
1. Kemenangan Digagalkan Gol Menit 90+6, Pelatih Bahrain Mewek
Pelatih timnas Bahrain, Dragan Talajic, tidak dapat membendung air mata usai laga melawan Australia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Nasional Bahrain dalam laga yang berlangsung Rabu (20/11) dini hari waktu Indonesia.
Kemenangan yang sudah di depan mata pupus setelah Australia menyamakan kedudukan di menit akhir. Media olahraga Bahrain, Alayamsport, Talajic mengungkapkan bahwa ia menangis karena mengharapkan bisa merayakan kemenangan bersama para pemainnya setelah pertandingan.
Kemenangan bersejarah sudah di depan mata ketika Bahrain unggul 2-1 hingga memasuki injury time. Namun drama terjadi ketika Australia berhasil menyamakan kedudukan pada menit 90+6, membuat impian kemenangan Bahrain pupus.
2. Media Vietnam: Timnas Indonesia Ciptakan Gempa, Bisa Lolos Piala Dunia
Media Vietnam memberi pujian kepada Timnas Indonesia usai mengalahkan Arab Saudi 2-0 pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama GBK, Selasa (19/1).
Media Vietnam, Soha, memberi judul kemenangan Indonesia atas Arab Saudi sebagai ‘Gempa’. Timnas Indonesia disebut meraih kemenangan menyakinkan atas Arab Saudi yang punya ranking FIFA jauh di atas Tim Garuda.
“Gempa: Tim Indonesia taklukkan Arab Saudi, impian Piala Dunia kian dekat. Tim Indonesia berhasil meraup 3 poin penuh saat melawan Arab Saudi lewat penampilan meyakinkan,” tulis Soha.
3. Bos UFC Akui Salah Nilai Kualitas Mike Tyson saat Lawan Paul
Bos Ultimate Fighting Championship (UFC) Dana White mengaku salah menilai Mike Tyson saat duel tinju melawan Jake Paul di Texas, Sabtu (16/11). Dalam pertarungan tersebut Jake Paul mengalahkan Mike Tyson dengan kemenangan angka, 80-72, 79-73, 79-73.
Meski Tyson kalah, tetapi Dana White salah memprediksi petinju berjulukan Si Leher Beton itu. Dikutip dari MMA Junkie, White mengkhawatirkan kesehatan Tyson. Namun kenyataannya, Tyson masih terlihat kompetitif pada ronde-ronde awal.
Selain berusia 58 tahun dan menghadapi Jake Paul yang jauh lebih muda, 27 tahun, Tyson juga sempat memiliki masalah lambung. Karena itu juga duel tinju ini menjadi kontroversi bagi sebagian pihak.
(har/har)
Sumber Refrensi Berita: CNNINDONESIA