Jakarta, CNN Indonesia —
Lautaro Martinez membuktikan ketajaman di ajang Copa America 2024. Ia bahkan punya rata-rata menit per gol yang mengerikan.
Argentina saat ini bersiap menghadapi Ekuador di babak perempat final, Jumat (5/7) pagi WIB. Lautaro Martinez saat ini jadi pemain tersubur dengan catatan empat gol.
Performa Martinez makin terasa impresif bila menghitung total menit bermain yang ia habiskan di Copa America ini. Martinez saat ini baru bermain 121 menit sehingga ia punya rata-rata 30,25 menit per gol.
Lautaro Martinez bukan pilihan utama Lionel Scaloni dalam formasi inti Argentina di Copa America 2024. Ia ada di bangku cadangan saat laga pertama Argentina melawan Kanada.
Martinez baru masuk ke lapangan menggantikan Julian Alvarez di menit ke-76. Martinez lalu sukses mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-88. Argentina pun menang 2-0 atas Kanada.
Hal nyaris serupa kembali terjadi di laga kedua ketika Argentina menghadapi Chile. Saat itu Albiceleste kesulitan membobol gawang Chile meskipun memiliki banyak peluang.
Lautaro Martinez kembali menggantikan Julian Alvarez, kali ini di menit ke-73. Cerita nyaris sama karena Martinez sukses membobol gawang Chile di menit ke-88. Bedanya, gol Martinez tersebut jadi gol tunggal kemenangan Argentina.
Pada laga terakhir Argentina vs Peru, Messi tidak bisa bermain karena cedera. Lautaro Martinez kemudian mendapatkan kesempatan bermain sejak menit pertama. Kali ini, ia didampingi oleh Angel Di Maria dan Alejandro Garnacho. Mendapat kepercayaan penuh, Lautaro Martinez membayarnya dengan dua gol kemenangan ke gawang Peru.
Jelang laga lawan Ekuador, kondisi Lionel Messi masih dalam pantauan. Bila Messi absen, Argentina tak perlu khawatir berlebihan karena mereka bisa percaya pada sosok Lautaro Martinez.
Andai Messi pulih dan bisa bermain, Lautaro Martinez juga layak untuk dimainkan sebagai pemain inti merujuk statistik impresif di fase grup.
Sumber Refrensi Berita: CNNINDONESIA