Daftar Isi
Jakarta, CNN Indonesia —
Penggunaan jaringan WiFi publik seperti di kafe, bandara dan tempat umum lainnya untuk tetap terkoneksi dengan dunia maya sudah jadi kebiasaan banyak orang. Namun begitu, penggunaan WiFi di tempat umum tetap harus waspada.
Pasalnya, ada celah keamanan siber yang memungkinkan peretas atau hacker meretas melalui jaringan WiFi. Selain itu, para penjahat siber juga bisa membuat jaringan WiFi palsu atau menyusupi jaringan yang sudah ada.
Celah keamanan ini ditemukan dalam desain standar protokol WiFi IEEE 802.11, yang memungkinkan penyerang mengelabui titik akses untuk membocorkan frame jaringan WiFi dalam bentuk plaintext.
Frame WiFi sendiri adalah wadah data yang terdiri dari header, muatan data, dan trailer, yang mencakup informasi seperti alamat MAC sumber dan tujuan, kontrol, dan data manajemen.
Jika sudah terperangkap dalam jebakan tersebut, para penjahat siber bisa dengan leluasa mengambil informasi pribadi seperti login media sosial, detail perbankan, dan alamat email yang rentan penyalahgunaan.
Bahkan, dengan modal tersebut para penjahat siber bisa menguras rekening korbannya.
Oleh karena itu, pengguna harus tetap waspada dalam menggunakan jaringan WiFi umum. Berikut cara aman menggunakan WiFi, menurut perusahaan keamaan siber Kaspersky:
Connect kalau perlu aja
Umumnya disarankan untuk menggunakan jaringan WiFi publik hanya jika benar-benar diperlukan karena potensi kerentanan keamanannya.
Cek jaringan asli apa bukan
Saat menggunakan WiFi publik, mengonfirmasi keabsahan jaringan dengan staf fasilitas dapat membantu mencegah koneksi ke jaringan palsu yang mungkin mengambil informasi dan data pribadi.
Perhatikan halaman login jaringan WiFi
Jika jaringan WiFi publik meminta kredensial login melalui platform eksternal seperti jejaring sosial, ini adalah alarm bahaya. Permintaan tersebut mengindikasikan upaya phising yang bertujuan mencuri informasi pribadi.
Hindari transaksi sensitif
Disarankan agar tidak melakukan transaksi sensitif dengan menggunakan jaringan WiFi publik.
Ini merupakan praktik yang aman untuk menghindari akses situs web yang memerlukan informasi login, khususnya layanan keuangan saat terhubung ke WiFi publik.
Pakai VPN
Menurut Kaspersky, menggunakan VPN saat memakai jaringan WiFi publik dapat meningkatkan privasi internet secara signifikan.
VPN modern mengenkripsi data dan melindungi aktivitas online dari akses tidak sah, dan penggunaannya tidak terlalu memengaruhi kecepatan internet, sehingga cocok untuk digunakan terus-menerus.
[Gambas:Video CNN]
(tim/dmi)
Sumber Refrensi Berita: CNNINDONESIA