Emas Olimpiade Veddriq dan Rizki Diganjar Bonus Rp6 Miliar


Jakarta, CNN Indonesia

Staf Ahli Bidang Inovasi Kepemudaan dan Keolahragaan Kementerian Pemuda dan Olahraga Yohan mengungkap kisaran bonus yang disiapkan bagi peraih medali emas Olimpiade Paris 2024, Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah.

Yohan mengatakan memang belum ada keputusan final tentang besaran yang akan diberikan. Namun, ia menyebut kemungkinan bonus bernilai Rp6 miliar.

“Yang jelas kisarannya sekitar satu emas mungkin Rp5 miliar, Rp6 miliar ya sekarang,” kata Yohan saat ditemui di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Jakarta, Jumat (9/8).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Yohan mengatakan jumlah itu kemungkinan bertambah. Dia merujuk pemberian bonus di beberapa kompetisi terakhir.

Menurutnya, bonus bisa bertambah bila ada arahan langsung Presiden Jokowi. Dia mengatakan kementerian siap menggelontorkan dana bila diminta Jokowi.

“Mungkin ditambah lagi. Nanti tergantung dari kebijakan Bapak Presiden tentunya, yang akan memberikan,” ujarnya.

“Biasanya bertambah, bisa 10 persennya, 5 persennya,” imbuhnya.

Veddriq meraih emas pertama untuk Indonesia di Olimpiade 2024 setelah menjadi yang tercepat dalam cabang olahraga panjat tebing nomor speed putra pada Kamis (9/8) petang waktu Indonesia.

Selanjutnya Rizki mengikuti jejak Veddriq. Lifter yang tampil di kelas 73 kilogram putra itu memastikan Indonesia meraih dua emas pada Olimpiade 2024.

(dhf/nva)


Sumber Refrensi Berita: CNNINDONESIA