Jakarta, CNN Indonesia —
Slank memberi isyarat akan muncul berbagai kejutan dalam konser HUT ke-41 bertajuk Pasar Malam Empat Satoe yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada 4 Januari 2025.
Kaka mengungkapkan akan ada penampil kejutan yang meramaikan panggung konser Pasar Malam Empat Satoe. Di sisi lain, Ivanka memastikan bakal muncul banyak kejutan di panggung sehingga aksi Slank menjadi semakin meriah.
“Biasanya kalau Slank di atas panggung cuma lima cowok loncat-loncat, nanti ada beberapa additional yang ada di atas panggung,” ungkap Kaka Slank saat konferensi pers di kawasan Jakarta Selatan, Selasa (29/10).
“Konser Slank ini yang pasti penuh dengan kejutan ya. Kami enggak bakal main sendiri, akan ada tambahan lainnya jadi pasti bakal seru,” imbuh Ivanka.
Sementara itu, konser Pasar Malam Empat Satoe juga kemungkinan bakal diramaikan dengan opening act. Bimbim mengungkapkan saat ini para personel masih melakukan kurasi terhadap musisi yang diajak untuk menjadi penampil pembuka.
Musisi di dalam daftar incaran itu didominasi band indie yang menyita perhatian Bimbim Cs. Namun, ia tidak menjelaskan secara rinci band yang telah masuk daftar tersebut.
[Gambas:Video CNN]
“Inginnya sih ada. Beberapa udah kami kumpulin, nanti kami bahas lagi,” ungkap Bimbim. “Ada band-band indie yang kami suka. Ada beberapa, kalau mereka punya waktu bisa,”
Pasar Malam Empat Satoe digelar sebagai tanda perayaan 41 tahun Slank yang akan ulang tahun pada 26 Desember 2024. Konser ini juga menjadi ajang tahunan yang dirayakan Slank, seperti saat mereka mengadakan konser Slank Joged 40ever pada 28 Desember 2023.
Penjualan konser Pasar Malam Empat Satoe Slank bakal dibuka pada Rabu (30/10) pukul 13.00 WIB. Expo Indonesia belum mengumumkan harga tiket konser itu, tetapi pembelian tiket dipastikan dapat diakses melalui aplikasi BBO.
Slank merupakan grup band rock Indonesia yang dibentuk Bimbim pada 26 Desember 1983. Band rock itu awalnya beranggotakan Bimbim, Denny BDN, Erwan, Kiki, dan Bongky.
Setelah beberapa kali perombakan, Slank akhirnya punya formasi lima personel yang masih bertahan hingga sekarang. Band itu beranggotakan Bimbim, Kaka, Ivanka, Abdee, dan Ridho.
Sepanjang kariernya, Slank telah merilis 25 album yang melahirkan berbagai lagu hit. Beberapa album ikonis Slank, termasuk Kampungan (1991), Generasi Biru (1994), Tujuh (1998), hingga PLUR (2004).
(frl/end)
Sumber Refrensi Berita: CNNINDONESIA