Tip dan Panduan Nonton Konser Bruno Mars di JIS 13-14 September 2024

Daftar Isi



Jakarta, CNN Indonesia

Bruno Mars telah melakoni konser hari pertama di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu (11/9) malam. Konser itu diramaikan ratusan ribu penonton yang memadati stadion tersebut.

Penampilan Bruno Mars pada konser itu menuai reaksi antusias penonton. Ia membawakan lagu-lagu hit dari berbagai albumnya, seperti 24K Magic, Treasure, hingga Talking to the Moon.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penonton hari pertama juga turut membagikan ulasan hingga tip menyaksikan konser Bruno Mars untuk penonton hari kedua dan ketiga.

Berbagai tip itu berkaitan dengan persiapan sebelum menonton konser, kenyamanan saat menonton, barang yang perlu dibawa, hingga opsi kepulangan.

Sejumlah saran itu penting untuk diperhatikan supaya tidak banyak hambatan selama menonton konser Bruno Mars.

Berikut beberapa panduan menonton konser Bruno Mars di JIS pada 13-14 September 2024.

[Gambas:Video CNN]

1. Datang lebih awal

Penonton disarankan datang lebih awal, terutama bagi para pengguna kendaraan pribadi. Kehadiran yang lebih awal itu memperbanyak opsi area parkir kendaraan.

Sebab, pilihan tempat parkir motor atau mobil itu akan memengaruhi akses pulang konser. Di sisi lain, datang lebih awal juga mengurangi potensi terlambat akibat terjebak macet.

Waktu paling aman untuk tiba di venue berkisar pada pukul 16.00 WIB-18.00 WIB, terutama untuk konser pada Jumat (13/9).

2. Rekomendasi area parkir

Beberapa penonton yang membawa kendaraan pribadi pada hari pertama konser memberi rekomendasi tempat parkir strategis untuk mobil.

Salah satu rekomendasi terbanyak, yakni dengan memakai kantong parkir Jakarta International ePrix Circuit. Penonton lantas berjalan kaki lewat JPO menuju JIS.

3. Bawa kipas portable

Udara dalam stadion cukup pengap hingga rawan membuat gerah. Untuk mengatasi itu, penonton dapat membawa kipas angin portable saat menyaksikan konser Bruno Mars.

Kipas angin portable menjadi solusi terbaik bagi penonton yang mudah kegerahan. Sebab, fasilitas blower yang tersebar di dalam JIS relatif terbatas.

4. Pakai alas kaki yang nyaman

Alas kaki yang nyaman juga menjadi catatan penting ketika menonton konser Bruno Mars. Penonton sebaiknya menggunakan sepatu yang nyaman untuk jalan kaki.

Sebab, mobilisasi penonton selama berada di stadion cukup tinggi, terutama bagi pemilik tiket kategori CAT 4, CAT 5, dan CAT 7 yang harus menaiki begitu banyak anak tangga.

Di sisi lain, sepatu yang nyaman juga membuat penonton lebih optimal saat menikmati lagu-lagu Bruno Mars terutama penonton di festival.

5. Siapkan uang tunai

Jaringan internet di area JIS tak sepenuhnya optimal bagi beberapa operator. Dengan begitu, penonton sebaiknya menyiapkan uang tunai untuk transaksi di area venue.

Uang tunai itu bisa mempermudah penonton saat membeli makanan, minuman, maupun merchandise resmi konser Bruno Mars.

6. Pilihan titik jemput ojek online

Bagi penonton yang tidak membawa kendaraan pribadi, menggunakan ojek dan taksi online menjadi salah satu opsi paling memungkinkan saat kepulangan.

Namun, penonton sebaiknya tidak memesan ojek atau taksi online di area dekat stadion imbas antrean kendaraan pribadi di jalur sekitar JIS.

Para penonton sebaiknya berjalan kaki lebih jauh hingga tidak ada kemacetan lagi, seperti arah Mal Sunter atau Jalan Danau Sunter Utara, kemudian baru memesan ojek online atau taksi.

(frl/chri)



Sumber Refrensi Berita: CNNINDONESIA